• Home
  • Berita
  • Tingkatkan Sertifikasi Halal Ingredients, LPPOM MUI Berpartisipasi dalam Expo dan Seminar FIA

Lembaga Pengkajian Pangan, Obat-obatan, dan Kosmetika Majelis Ulama Indonesia (LPPOM MUI), bersama GAPMMI dan Seafast Centre, menjadi perwakilan institusi dari Indonesia yang diundang untuk menghadiri opening ceremony Food Ingredient Asia (FIA) Expo. Acara ini diselenggarakan pada 5-7 Oktober 2022, di Queen Sirkit National Convention Centre (QSNCC), Bangkok Thailand.

Networking and Product Development Manager LPPOM MUI, Cucu Rina Purwaningrum, menyebutkan bahwa LPPOM MUI terus mendukung produsen ingredients agar dapat memenuhi regulasi pemerintah Indonesia terkait Jaminan Produk Halal.

“Dua tahun sebelumnya, karena masih dalam masa pandemi, FIA diselenggarakan secara daring. Alhamdulillah, tahun ini LPPOM MUI bisa hadir secara luring dalam FIA expo. Kehadiran kami bertujuan untuk mempermudah pelaku usaha dalam dan luar negeri dalam mengakses informasi terkait regulasi dan persyaratan sertifikasi halal,” terangnya.

Dalam rangkaian acara FIA, LPPOM MUI bekerja sama dengan Informa Market selaku penyelenggara acara menyelenggarakan seminar bertema “Halal Ingredients Certification Update”. Hadir sebagai pembicara International Halal Partner LPPOM MUI, Ratna Mustika serta Founding Director Halal Science Centre Chulalongkorn University, Assoc. Prof. Dr. Winai Dahlan. Seminar ini menarik perhatian berbagai pelaku usaha dan pemangku kepentingan. Salah satunya pihak Ministry of Agriculture and Cooperatives Thailand.

“Pelaku usaha yang ingin memproses sertifikasi halal di Indonesia, jangan khawatir LPPOM MUI memiliki program-program yang memudahkan dan mempercepat proses sertifikasi halal. Sistem yang diterapkan LPPOM MUI juga dipercaya lebih praktis oleh banyak pelaku usaha,” terang Ratna sembari menjelaskan persyaratan dan prosedur terkini terkait sertifikasi halal di Indonesia.

Dalam sesi lain seminar ini, Prof. Winai Dahlan membahas perkembangan Halal Science dalam penentuan kehalalan pangan dan obat-obatan hingga saat ini telah mengembangkan teknologi digital.

Selain seminar, LPPOM MUI juga turut berpartisipasi dalam Food Ingredients Asia (FIA) bersama dengan beberapa produsen asal Indonesia dalam area Indonesia Pavilion. Umumnya, pengunjung yang hadir ke booth LPPOM MUI adalah pelaku usaha dari berbagai negara. Embassy dari berbagai negara, Ministry of Agriculture and Cooperatives Thailand, serta asosiasi pengusaha juga mengunjungi booth dan berdiskusi dengan tim LPPOM MUI. (IRE/YN)

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

For security, use of Google's reCAPTCHA service is required which is subject to the Google Privacy Policy and Terms of Use.