Search
Search

Setitik Kasih LPPOM MUI untuk Palestina

Setitik Kasih LPPOM MUI untuk Palestina

Free Palestine! Seruan ini rasanya pas untuk menjadi pemantik semangat bagi seluruh penduduk Gaza, Palestina. Perang antara Palestina dan Israel telah mengakibatkan berbagai kerugian fatal. Lebih dari 10 ribu jiwa telah melayang akibat keganasan perang ini, sebagian besar dialami perempuan dan anak.

Korban luka dan trauma juga membludak di sejumlah rumah sakit dan tempat pengungsian di Gaza. Hal ini diperparah dengan dibumihanguskannya sejumlah fasilitas rumah sakit serta blokade air bersih, listrik, internet, dan bantuan kemanusiaan. Hal ini membuat masyarakat Gaza semakin terpuruk.

Genap sebulan sudah tragedi kemanusiaan ini melanda. Korban terus bertambah setiap harinya. Sebagai lembaga Islam, Lembaga Pengkajian Pangan, Obat-obatan, dan Kosmetika Majelis Ulama Indonesia (LPPOM MUI) berkewajiban membantu saudara semuslim melalui salah satunya penggalangan donasi sebagai bantuan kemanusiaan bagi korban kekejaman perang di Palestina. Donasi ini diharapkan mampu meringankan masyarakat Gaza dalam menghadapi hari-hari yang sulit.

“Donasi ini bukan sekadar bantuan. Melalui tindakan ini, kami berharap, saudara-saudara kami di Gaza dapat menerima pesan bahwa kami di Indonesia, khususnya LPPOM MUI, terus berdoa dan mendukung perjuangan mereka di sana,” ungkap Direktur Utama LPPOM MUI, Muti Arintawati.

LPPOM MUI bersama keluarga besar Insan LPPOM MUI berhasil mengumpulkan donasi sejumlah Rp126.957.140,- untuk Palestina, yang disalurkan melalui Islamic Dakwah Fund-Majelis Ulama Indonesia (IDF-MUI). Besar harapan, perang segera usai, Palestina segera merdeka, dan tak ada lagi korban berjatuhan. Free Palestine! (YN)