Tahun ini, LPPOM MUI kembali menggelar acara yang diselenggarakan secara luring setelah dua tahun melalui masa pandemi. Sebagai bentuk apresiasi terhadap pelaku usaha bersertifikat halal, LPPOM MUI menggelar Halal Award 2022. Acara puncak penganugerahan dilangsungkan pada 7 Juli 2022 di IPB International Convention Center, Bogor.
Tahun ini, LPPOM MUI mengeluarkan tiga kategori nominasi, diantaranya:
1. Best of HAS Implementation : kriteria penilaian didasarkan pada konsistensi impelementasi SJH dan dan kecepatan waktu penyelesaian proses sertifikasi halal.
2. Best of New Comer Halal Certified Company : kriteria penilaian didasarkan pada kualitas impelementasi SJH dan kecepatan waktu penyelesaian proses sertifikasi halal.
3. Favorite Halal Brand : kriteria penilaian didasarkan pada kualitas impelementasi SJH dan hasil voting pengguna media promosi LPPOM MUI.
Berikut inilah para peraih penganugerahan LPPOM MUI Halal Award 2022:
1. Best of HAS Implementation
- Subcategory Manufacturer : PT. Unilever Indonesia Tbk
- Subcategory Abattoir : PT. Sreeya Sewu Indonesia Tbk
- Subcategory Restaurant : PT. Bumi Berkah Boga
- Subcategory Small & Medium Enterprise : CV. Kaf Bogarasa
- Subcategory Overseas Company : Procter and Gamble Manufacturing
- Subcategory Retailer : PT. Matahari Putra Prima Tbk
- Subcategory Pharmaceutical Industry : PT. Pratapa Nirmala
- Subcategory Consumer Goods Industry : PT. Wings Surya
2. Best Newcomer of Halal Certified Company
- Subcategory Manufacturer : PT. Intan Sejati Andalan
- Subcategory Abattoir : CV. Tiga Selaras Makmur Bersama
- Subcategory Restaurant : PT. Pelepas Dahaga Indonesia
- Subcategory Small & Medium Enterprise : CV. Herbindo Persada
- Subcategory Overseas Company : Pepsi-Cola (Thai) Trading Co., Ltd.
3. Favorite Halal Brand
- Subcategory Food Retail : INDOMIE dari PT. Indofood CBP Sukses Makmur Tbk
- Subcategory Cosmetic : ORIFLAME dari PT. Orindo Alam Ayu
- Subcategory Coffee & Tea House : CHATIME dari PT. Foods Beverages Indonesia
- Subcategory Food Restaurant : McDonald’s dari PT. Rekso Nasional Food
Penentuan nominii dilakukan oleh komite penilai independen yang mengedepankan asas objektivitas dan suportivitas. Program apresiasi bagi klien LPPOM MUI yang diselenggarakan tanpa pemungutan biaya ini dilaksanakan untuk meningkatkan motivasi perusahaan dari berbagai kategori produk dalam mengimplementasikan Sistem Jaminan Halal (SJH) atau yang saat ini dikenal dengan Sistem Jaminan Halal (SJPH) dengan terus mengedepankan prinsip implementasi yang optimal dan perbaikan sistem yang berkelanjutan. (*)