Search
Search

LPPOM MUI Selenggarakan Seminar Pemilihan Teknik Validasi Kebersihan

  • Home
  • Berita
  • LPPOM MUI Selenggarakan Seminar Pemilihan Teknik Validasi Kebersihan

Bogor – Masih dalam rangkaian Indhex 2019, LPPOM MUI menyelenggarakan Seminar Pemilihan Teknik Validasi Kebersihan sesuai HAS 23000. Seminar ini diselenggarakan pada 14 November 2019 di IPB International Convention Center, Bogor. Seminar yang dimoderatori oleh Dr. Nancy Yuliana, M.Sc ini membahas tiga topik spesifik.

Topik pertama terkait Persyaratan Pemenuhan Kriteria Fasilitas berdasarkan HAS 23000 disampaikan oleh Dr. Ir. Muslich, M.Si (Head of Standard Division LPPOM MUI).

Muslich menjelaskan bahwa najis terbagi menjadi tiga tipe, yakni ringan, berat, dan sedang. Setiap tipe memiliki cara pensucian yang berbeda. Namun sayangnya, masih banyak ditemukan kasus media validasi.

“Kasus yang umum kami temukan di lapangan, di antaranya perusahaan tidak menyadari media validasi yang digunakan tidak bebas najis dan validasi dilakukan oleh pihak lain yang menggunakan media tidak bebas najis,” papar Muslich.

Topik lain yang juga dibahas dalam seminar ini adalah Teknik Validasi Mikrobial dan Indentifikasi Peluang Bahan Validasi Kebersihan yang Mengandung Babi dan Najis oleh Prof. Dr. Ir. Betty Sri Laksmi Jennie MS (Food Hygiene Industry Expert) serta Teknik, Peralatan, dan Media terkait Validasi Kebersihan yang Memenuhi Standar Kehalalan oleh Devi Remiyanti, M.Sc (PT Merck Chemicals and Life Sciences).

Ketiga pembicara sepakat bahwa industri pangan harus diproduksi secara aman dan dengan peralatan yang bersih. Dengan cara pensucian atau pembersihan yang tepat dan benar akan mampu mengendalikan bahaya yang dibawa bahan-bahan dan media dalam proses produksi. (YN)

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *